7DFC085F-7753-40D7-AAEB-7C0223BB214B

Direkomendasikan oleh Lokal! Date Spots di Sekitar Area Dazaifu

特集
view

Kuil Dazaifu Tenmangu

Jika Anda pergi ke daerah Dazaifu, kuil ini adalah sebuah tempat yang tidak bisa Anda lewatkan.
Karena Sugawara Michizane, “dewa pembelajaran,” diabadikan di sini, kuil ini selalu dipenuhi oleh para peziarah dan siswa yang datang untuk berdoa dari seluruh penjuru negeri.
Silakan kunjungi kuil ini bersama pasangan Anda, jangan lupa untuk mengenakan kimono dan buat kenangan indah berdua di sini.

 

Kuil Dazaifu Tenman-gu

Alamat: 4-7-1 Saifu, Dazaifu, Fukuoka, Jepang
Jam buka:
April-November: 6:30-19:00
Juni-Agustus: 6:30-19:30
Desember-Maret: 6:30-18:30
Setuap hari Jumat, Sabtu setiap minggunya: 6:30-20:00
Telepon: 092-922-8225 (09:00-17:00)

 

Sando Kuil Dazaifu Tenmangu

*Sando = jalur pengunjung menuju kuil

Sando, atau jalan yang menuju ke kuil utama Kuil Dazaifu Tenmangu, adalah salah satu tempat yang dipenuhi oleh banyak pasangan.
Di jalan ini, sangat mudah untuk menemukan oleh-oleh, karena ada berbagai toko yang menjual makanan lokal khas Dazaifu.
Salah satu camilan khas paling populer di sini adalah Umegae mochi.

 

Banyak orang yang berpikir bahwa “Apakah makanan ini rasanya sangat asam?!? Karena ia terbuat dari ume???”
*Ume = Plum

 

Tapi sebenarnya, makanan ini sama sekali tidak asam!
Dalam pembuatan Umegae mochi, adonanannya tidak menggunakan plum sama sekali.
Umegae mochi adalah kue mochi panggang dengan isian kacang azuki, dicap dengan pola bunga plum di bagian luarnya.
Silakan coba harmoni rasa yang sangat lezat dari anko dan mochi di sando kuil Dazaifu Tenmangu!

 

*Catatan: Sebagian besar toko akan tutup setelah waktu kunjungan Kuil Dazaifu Tenmangu selesai.

 

Museum Nasional Kyushu

Merupakan sebuah museum nasional keempat di Jepang, dibuka pada 2005, setelah Tokyo, Kyoto dan Nara.
Museum Nasional Kyushu terletak di sebelah Kuil Dazaifu Tenmangu, jadi sangat mudah diakses.
Eksterior yang mengkilap dan stylish dirancang supaya bisa memantulkan hijaunya pepohonan di sekitarnya seperti sebuah cermin, menjadikan bangunan ini seakan menyatu dengan landscape daerah Dazaifu.

Selain itu, ada banyak pameran spesial yang diadakan secara teratur di sini, dan sering ada layanan spesial di mana Anda bisa mendapatkan kenang-kenangan kecil atau mendapatkan diskon untuk biaya masuk jika Anda datang mengenakan yukata atau kimono!
Sungguh menyenangkan, bisa menerima layanan spesial dengan mengenakan kimono atau yukata yang stylish!

 

* Karena penyelenggara untuk setiap pameran khusus berbeda-beda, silakan hubungi penyelenggara untuk ketersediaan layanan spesial yang disebutkan di atas.

 

Museum Nasional Kyushu

Alamat: 4-7-2 Ishizaka, Dazaifu, Prefektur Fukuoka
Telepon: 092-918-2807
Jam buka:
9:30 hingga 17:00 (terakhir masuk pukul 16:30)
Jumat & Sabtu: 9:30 hingga 20:00 (terakhir masuk pukul 19:30)
Tutup / Libur reguler: Senin (atau hari berikutnya jika Senin adalah hari libur nasional), liburan Tahun Baru

 

Reruntuhan Kantor Pemerintah Dazaifu

Seperti yang ditunjukkan dalam foto, dulu tempat itu tidak begitu ramai, sampai baru-baru ini.
Pada Mei 2019, tempat ini tiba-tiba dikenal oleh orang-orang dari seluruh penjuru negeri.

Dua karakter kanji yang dipilih untuk nama era yang baru, era Reiwa, berarti “perintah” dan “harmoni”, dan mereka diambil dari kumpulan puisi klasik Jepang yang bernama Manyoshu.
Disebutkan dalam Manyoshu bahwa sebuah pesta pembacaan puisi dengan tema bunga plum diadakan di rumah Ōtomo no Tabito di situs kantor pemerintah Dazaifu pada 730 Masehi.

Begitu nama era baru, “Reiwa” diumumkan, situs reruntuhan kantor pemerintah Dazaifu menjadi tempat yang dikunjungi banyak orang dari seluruh Jepang.

 

Reruntuhan Kantor Pemerintah Dazaifu

Alamat: 4-6-1 Kanzeonji, Dazaifu-shi, Fukuoka
Akses: 15 menit berjalan kaki dari Stasiun Nishitetsu “Tofuro Mae”

 

Sakamoto Hachiman-gu

Sebagai tempat yang berkaitan dengan era “Reiwa” yang baru, kuil ini menjadi sangat populer setelah disebutkan di berbagai siaran TV.

Sampai saat itu terjadi, kuil ini adalah tempat yang hanya diketahui oleh penduduk setempat saja, dengan sekitar 10 pengunjung sehari, tetapi setelah pengumuman era Reiwa, jumlah pengunjung lalu meningkat secara dramatis sebanyak 200 kali lipat.

Tempat ini menjadi penuh sesak dengan orang-orang yang ingin berfoto di dalam area kuil.
Akan menjadi kenangan yang baik untuk mengunjungi kuil ini sebagai pasangan dan mendapatkan beberapa stamps dari kuil bersama-sama.

 

Sakamoto Hachiman-gu

Alamat: 3-14-23 Sakamoto, Dazaifu, Fukuoka
Jam buka: 09:00-16:00
Akses: 15 menit berjalan kaki dari Stasiun Nishitetsu “Tofuro Mae”

 

Kuil Kamado

Bisa dicapai dengan 40 menit berjalan kaki dari “Stasiun Dazaifu” di jalur Nishitetsu, tidak dapat dikatakan bila kuil ini memiliki akses yang amat baik.
Tapi, Kuil Kamado dikenal sebagai kuil dengan manfaat dalam hal percintaan, jadi Anda harus mengunjungi kuil ini bersama pasangan Anda!
Anda juga dapat menghabiskan waktu 40 menit untuk mengobrol dengan pasangan Anda sampai tiba di kuil ini!
Ketika Anda mengunjungi kuil ini saat kencan, jangan lupa untuk menuliskan keinginan Anda pada ema khusus relationship!

 

Kuil Hōmangū Kamado

Alamat: 883 Uchiyama, Dazaifu, Fukuoka, Jepang
Jam buka: 8 pagi – 7 malam
(Kantor jimat: 08:00 – 19:00)
Telepon: 092-922-4106 (9:00 – 17:00)
Akses: 40 menit berjalan kaki dari Nishitetsu “Stasiun Dazaifu”.
*Anda juga dapat naik community bus “Mahoroba-go” (100 yen) dan waktu yang dibutuhkan adalah sekitar 10 menit.

 

Kesimpulan

Ada banyak tempat kencan di Dazaifu, tempat yang bagus untuk berjalan-jalan dengan seseorang yang Anda sukai ♡

 

Di Kimono Rental Wargo, Anda dapat mengenakan kimono dari harga yang sangat terjangkau, mulai dari ¥ 2980 saja!
Kami berharap dapat segera bertemu Anda di toko!

 

Klik di sini untuk reservasi sewa kimono ☆↓

Basic Information

Direkomendasikan oleh Lokal! Date Spots di Sekitar Area Dazaifu
  • 京都府京都市左京区銀閣寺町2
  • 3~11月 8:30~17:00
    12~2月 9:00~16:30
  • 0120-42-0505
7DFC085F-7753-40D7-AAEB-7C0223BB214B

Direkomendasikan oleh Lokal! Date Spots di Sekitar Area Dazaifu

特集
view